Penyebab Jerawat di Wajah

Faktor Hormonal
Penyebab jerawat yang pertama adalah faktor hormonal. Usia remaja merupakan masa yang rentan terserang jerawat. Biasanya antara usia 10-15 tahun. Jerawat mulai tak nampak lagi biasanya pada usia 25 tahun, tetapi ada jugua yang hingga usia 40-50 tahun. Kaum wanita biasanya terserang jerawat pada 2-7 hari sebelum menstruasi. Selain itu, wanita hami dan pasien yang mengkonsumsi obat-obat tertentu seperti steroid, testosteron, kortison feniton, dan estrogen rentan terserang jerawat.

Alergi
Penyebab jerawat yang kedua adalah alergi terhadap makanan. Alergi terhadap makanan tertentu juga bisa menyebabkan munculnya jerawat. Biasanya makanan dengan kandungan karbohidrat tinggi, vitamin E rendah dan vitamin A tinggi.

Kelebihan Gula
Penyebab jerawat yang berikutnya adalah kelebihan gula. Hindari makanan yang banyak mengandung gula seperti minuman soda, coklat, biskuit dan permen. Gula berlebih dapat meningkatkan insulin dalam darah sehingga memicu hormon androgen yang menyebabkan kulit berminyak.

Minuman Bersoda
Minuman ini mengandung aspartame yang bisa menjadi penyebab timbulkan jerawat di wajah. Selain itu, soda juga bisa menurunkan PH. Jika PH menurun, jerawat mudah tumbuh. Untuk itu, hindari minuman bersoda yang berlebihan.

Kosmetik
Kosmetik memang untuk mempercantik, tetapi jika tidak sesuai atau berlebih, malah menjadi penyebab jerawat. Penggunaan kosmetik yang berlebih bias menjadi media bagi bakteri munculnya jerawat.

Kebersihan Rambut
Posisi rambut memang seolah tak ada kaitannya dengan penyebab jerawat. Tetapi, jika malas membersihkan rambut, maka rambut akan mudah berminyak. Cairan tersebut akan mengalir ke wajah dan dihinggapi debu. Bakteri akan mudah hinggap dan bersarang sehingga menyebabkan munculnya jerawat.

Tekanan pada kulit
Tekanan pada kulit seperti helm, pakaian yang ketat, telepon, dsb juga dapat menjadi penyebab munculnya jerawat.

Gesekan
Menggosok wajah terlalu keras dan berlebihan dapat meningkatkan produksi minyak sobaceous sehingga menyebabkan masalah pada kulit wajah anda. Ini juga menjadi penyebab jerawat di wajah.

penyebab jerawat di muka, penyebab jerawat membandel, penyebab jerawat,

Obat jerawat Herbal Ayla Serum Jerawat (Ayla Serum Bio Acne)

Selain hal-hal di atas, berikut juga menjadi penyebab munculnya jerawat:
  • Stress
  • Keturunan atau Genetik
  • hormon testosteron pada pria
  • kelenjar minyak yang sangat aktif (Hiperaktif)
  • bakteri pada pori - pori kulit
  • polusi udara
  • konsumsi pil KB
  • Anabolic Steroid
  • darah kotor
  • penyumbatan pori - pori wajah  akibat sel kulit mati tidak terangkat
  • Kurangnya memimun air putih
  • Kurangnya asupan vitamin A pada tubuh
  • Kurangnya mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B2 seperti ikan , susu dll
  • Sering memegang jerawat sehingga memperbanyak jerawat
  • Terlalu sering terkena sinar matahari secara langsung
  • Kurang menjaga kebersihan kulit 

0 Response to "Penyebab Jerawat di Wajah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel